Lonsor lewan kelok 9 Kabupaten Lima Puluh Kota


SUMBAR,(LINTAS MELAYU.COM) - Longsor terjadi di jalan Nasional Sumbar-Riau, tepatnya dekat jembatan kembar sebelum flyover Kelok 9 di Jorong Aia Putiah, Nagari Ulu Aia, Kecamatan Harau, Kabupaten Limapuluh Kota, Ahad (30/4/2023) sekira pukul 17.15 WIB

Satu unit mobil yang dikemudikan warga Desa Salo Timur, Kecamatan Salo, Kabupaten Kampar, Provinsi Riau, Syamsu Anwar (54 tahun) dan seorang penumpang bernama Murniati (52 tahun) tertimpa material longsor.

Mobil yang dikemudikan Syamsu Anwar, pensiunan TNI itu hendak menuju Bangkinang, setelah berkunjung ke Padang, Provinsi Sumatera Barat.

Tepat sebelum jembatan Kelok 9 di Jorong Aia Putiah, Nagari Ulu Aia, tiba-tiba terjadi longsor dan menyeret mobil tersebut hingga ke pinggir jurang.


"Kondisi ke dua korban mengalami luka ringan dan kendaraan yang terseret longsor tersebut mengalami rusak sedang," ungkap Kepala Pelaksana (Kalaksa) Badan Penanggulangan Bencama Daerah (BPBD) Kabupaten Limapuluh Kota, Rahmadinol.

Ahad malam ini, hingga pukul 19.00 WIB, pihak BPBD, Kepolisian, Kodim 0306/50 Kota dan TRC dibantu masyarakat melakukan pembersihan material longsor secara manual dengan tembakan air mobil Damkar.





Menurut Rahmadinol longsor yang terjadi di jalan nasional Sumbar-Riau itu adalah akibat tingginya intensitas curah hujan disertai angin kencang.

Saat ini kondisi jalan masih buka-tutup dan untuk membersihkan material longsor sudah dilibatkan dua unit mobil operasional BPBD, satu unit mobil operasional Dinas Damkar, dua unit chainsaw dan mobil damkar.

"Kondisi terkini sudah dilakukan evakuasi material longsor oleh TRC dibantu petugas Pemadam Kebakaran, kepolisian, TNI dan masyarakat," pungkasnya.(com/red)



Post a Comment

Lebih baru Lebih lama