Festival Pangan Lokal Agustus, Disketapang Pekanbaru Bakal Gelar Lomba Cipta Menu B2SA

 



PEKANBARU , LM



Dinas Ketahanan Pangan (Disketapang) Kota Pekanbaru akan menggelar lomba cipta menu Beragam Bergizi Seimbang dan Aman (B2SA) 2023. Kegiatan ini digelar pada Festival Pangan Lokal, Selasa (8/08). 


Plt Disketapang Pekanbaru Mahyuddin mengatakan, lomba cipta menu sehat dilakukan di Outlet Puan Berseri, Jalan Cut Nyak Dien, Kota Pekanbaru. Acara berlangsung sekitar jam 07.30 WIB hingga selesai.


"Peserta lomba merupakan para penggerak PKK yang ada di 15 kecamatan di Kota Pekanbaru. Seperti agenda tahun sebelumnya, kita menggelar acara ini dengan tema 'kenyang tidak harus makan nasi'," ujarnya, Jumat (27/07). 


Agenda ini mengangkat judul 'Cegah stunting dengan pola makan beragam bergizi seimbang dan aman (B2SA), untuk wanita usia subur dengan kelompok umur 19-29 tahun'. Maka dari itu, diharapkan akan peserta lomba menunjukkan kreativitas maksimal dalam perlombaan menciptakan menu sehat tersebut, sesuai judul dan tema.


"Karena melalui perlombaan ini, tujuan kita juga adalah semakin beranekaragamnya menu sehat bergizi dan seimbang yang enak untuk dikonsumsi dan disukai," pungkasnya. (Kom)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama