Kementerian Sosial (Kemensos) menyalurkan bantuan senilai Rp30 miliar kepada warga dan mahasiswa penyandang disabilitas di Sentra Abiseka Rumbai, Jumat (1/9. Bantuan ini sangat membanggakan Pekanbaru karena nilainya sangat besar.
"Kami mengucapkan terima kasih kasih yang sebesar-besarnya kepada Kemensos yang telah mengucurkan bantuan senilai Rp30 miliar hari ini. Bantuan ini tentu sangat membanggakan karena diserahkan kepada masyarakat dan mahasiswa disabilitas," kata Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) Pekanbaru Indra Pomi Nasution usai mendampingi rombongan Komisi VIII DPR RI menyalurkan bantuan Kemensos di Sentra Abiseka.
Ia sangat terharu. Karena, anak disabilitas mendapat bantuan kursi roda, laptop, dan alat bantu dengar. Kemensos juga menyerahkan bantuan berupa becak motor yang bisa menggelar dagangan. Sehingga, penyandang disabilitas ini bisa menyambung hidup bagi keluarganya.
"Ada juga bantuan berupa isi warung. Dengan bantuan ini, saya harapkan perekonomian warga disabilitas bisa lebih baik," harap Indra Pomi.
Walaupun sebenarnya, Pekanbaru juga memiliki program khusus di bidang sosial. Bantuan itu berupa santunan kematian bagi warga miskin. "Kami juga memberikan beasiswa kepada anak miskin dan anak berprestasi," ucap Indra Pomi. (Kom)
"Ada juga bantuan berupa isi warung. Dengan bantuan ini, saya harapkan perekonomian warga disabilitas bisa lebih baik," harap Indra Pomi.
Walaupun sebenarnya, Pekanbaru juga memiliki program khusus di bidang sosial. Bantuan itu berupa santunan kematian bagi warga miskin. "Kami juga memberikan beasiswa kepada anak miskin dan anak berprestasi," ucap Indra Pomi. (Kom)
Posting Komentar