DWP Gelar Puncak Peringatan HUT ke-24

 




PEKANBARU - LINTAS MELAYU
Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Riau menggelar puncak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-24 DWP tahun 2023. Acara ini digelar di Gedung Daerah Balai Serindit, Selasa (12/12/2023).


Ketua pelaksana HUT DWP Riau, Fera Lustiana Indra, menyampaikan, bahwa DWP Riau telah melakukan beberapa rangkaian kegiatan untuk memperingati HUT DWP ke 24 tahun 2023 ini.


"Kami Dharma wanita Persatuan Provinsi Riau telah melakukan beberapa rangkaian kegiatan yang mana bertemakan 'Peran Strategis Perempuan Dalam Pembangunan Berkelanjutan'," kata Fera.

Adapun kegiatan yang telah dilaksanakan dalam rangka HUT DWP ke 24, di antaranya, bakti sosial dengan memberikan 234 paket sembako (beras, minyak goreng, gula). Diberikan kepada anggota, cleaning service di kantor OPD masing-masing pada 24 November 2023 di Sekretariat Kantor DWP Riau.


Selanjutnya, DWP juga melaksanakan Family Gathering pada 26-29 November di Harau juga telah dilaksanakan lomba menyanyi solo atau DWP Idol yang diikuti 23 orang peserta pada 6 Desember 2023 di Aula DWP Riau.


"Adapun pemenang pertama yaitu Dharma Wanita BRKS, kedua Dharma Wanita Persatuan Sekda Provinsi Riau, dan ketiga Dharma Wanita Persatuan Dispora. Untuk Harapan I diraih oleh DWP Disbun, Harapan II DWP Bapedalitbang, harapan III DWP Disnakers," ungkapnya.


Lalu, DWP Riau menggelar lomba menghias cake dan nasi tumpeng, bertema HUT 24 DWP pada 6 Desember, di Gedung Wanita Jalan Diponegoro Pekanbaru.


"Adapun pemenang lomba untuk menghias cake, juara pertama Dharma Wanita Persatuan Dinas Pariwisata Riau, kedua Dharma Wanita Persatuan BRKS, dan ketiga Dharma Wanita Persatuan Dinas Pendidikan Riau," ujar Fera.


Sedangkan, untuk pemenang menghias nasi tumpeng atau nasi kuning, juara pertama diraih oleh Dharma Wanita Persatuan Bapenda, kedua Dharma Wanita Persaruan BPKAD, ketiga Dharma Wanita Persatuan BPKP.


Kemudian, kegiatan selanjutnya, jalan santai san senam sehat juga pemerikasaan kesehatan gratis pada Minggu 10 Desember 2023, dikuti oleh 700 anggota DWP, unsur pelaksana, DWP Kabupaten Kota se Provinsi Riau serta masyarakat sekitar.


Lalu, juga telah dilaksanakan lomba paduan suara dengan 7 peserta DWP kabupaten kota pada Senin 11 Desember 2023 di Aula BRKS. Pemenang lomba paduan suara juara I diraih oleh DWP Kota Pekanbaru, juara II Kabupaten Bengkalis dan juara III Kabupaten Rohul. Sedangkan, untuk harapan I diraih oleh DWP Indragiri Hulu, harapan II ada DWP Kampar, harapan III diraih oleh DWP Indragiri Hilir dan harapan IV oleh DWP Meranti.


Ia berharap pelaksanaan kegiatan dalam rangka HUT DWP ke 24 di Provinsi Riau dapat membangun ketahanan perempuan Indonesia, khususnya di Provinsi Riau melalui peran strategis perempuan dalam pembangunan berkelanjutan.


"Semoga Allah Subhanahu Wa ta'ala memberi ridho dan rahmatnya kepada kita semua untuk dapat bekerja sama dalam memajukan organisasi Dharma Wanita Persatuan dan bisa bersama sama memeriahkan HUT DWP dimasa mendatang," harapnya.


Turut hadir pada kegiatan tersebut, Gubernur Riau yang diwakili oleh Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Keuangan Provinsi Riau Tengku Fauzan Tambusai didampingi Kepala DP3AP2KB Provinsi Riau Fariza, Ketua TP PKK Provinsi Riau Suti Mulyati sekaligus sebagai penasehat DWP Riau, Ketua DWP Riau Adrias Haryanto dan tamu undangan lainnya(mcr)

Post a Comment

أحدث أقدم