Hati-Hati, Beredar Akun Facebook Palsu Mengatasnamakan Pj Bupati Kampar

 



KAMPAR - LINTAS MELAYU.COM 
Lagi-lagi beredar kabar hoax di media sosial facebook mengatasnamakan Pj Bupati Kampar Hambali SE, info ini didapat dari masyarakat yang melaporkan munculnya akun tersebut.


Terkait hal tersebut, Diskominfo dan Persandian Kabupaten Kampar langsung berkoodinasi dengan Pj Bupati Kampar untuk memastikan berita tersebut.


Plt Kepala Dinas Kominfo dan Persandian Kabupaten Kampar Irwan Ar mengimbau kepada masyarakat agar dapat berhati-hati dengan akun tersebut jika meberikan iming-iming, janji maupun dalam bentuk instruksi atas nama dan profil Pj Bupati Kampar maupun yang mengatasnamakan orang-orang dekat Pj Bupati Kampar yang dapat merugikan.


"Pj Bupati Kampar membantah dan menegaskan bahwa Akun tersebut bukan miliknya. Ia juga menghimbau kepada masyarakat agar berhati-hati dalam menggunakan media sosial,"ujarnya.


Irwan juga meminta semua pihak waspada dan tidak mudah terkecoh dengan beredarnya akun abal-abal tersebut.


"Segera blokir akun tersebut, jika menghubungi dan memberikan  janji atau intruksi mengatasnamakan Pj Bupati, karena itu udah jelas penipuan," tegasnya.


Kemudian Pj Bupati Kampar juga mengimbau masyarakat harus cerdas menggunakan medsos, dan pastikan keabsahan Akun terlebih dahulu, apakah benar atau palsu.


“Jika menerima pesan dari akun atas nama Pj Bupati Kampar tersebut  berarti itu Hoax. Abaikan dan bila perlu laporkan ke pihak berwajib,” tutupnya.(mcr)

Post a Comment

أحدث أقدم