PEKANBARU,lintasmelayu.com - Penjabat (Pj) Bupati Kampar yang di wakili oleh Asisten III Bidang Administrasi Umum Ir.Azwan.M.Si menghadiri upacara sekaligus penyerahan sertifikat tanah dalam rangka HANTARU (Hari Agraria dan Tata Ruang) Nasional ke-64 Tahun 2024 dengan tema “Semangat HANTARU, Pembangunan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas 2045” di Halaman Kanwil BPN Provinsi Riau Pekanbaru, Selasa (24/9).
Turut hadir dalam kegiatan ini di antaranya Forkopimda Provinsi Riau, Kepala Kantor Wilayah BPN Provinsi Riau Nurhadi Putra.A.Ptnh.MH, Kepala Dinas Perkebunan Dr.Syahrial Abdi.AP.M.Si, Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Kota Pekanbaru Ahmad Hutasahut, seluruh anggota Kantor Wilayah BPN Provinsi Riau, Kepala Bagian Keuangan Kabupaten Kampar Sahrial.S.Sos.M.Si dan seluruh mendapatkan sertifikat.
Dalam hal ini Penjabat (Pj) Bupati Kampar yang di wakili oleh Asisten III Bidang Administrasi Umum Ir.Azwan.M.Si menyampaikan, mewakili Pemerintah Kabupaten Kampar mengapresiasi dengan di laksanakan kegiatan ini. Dapat di ketahui pada hari ini diperingati Hari Agraria dan Tata Ruang (Hantaru) di seluruh Indonesia setiap tanggal 24 september. Peringatan ini untuk meningkatkan kesadaran tentang pentingnya pengelolaan agraria dan tata ruang yang adil dan berkelanjutan.
Tanggal 24 September, merujuk pada tanggal diundangkannya Undang-Undang Pokok Agraria (UUPA) pada tahun 1960. Perayaan Hari Agraria dan Tata Ruang (Hantaru) juga bermaksud untuk memperingati momentum reformasi agraria di Indonesia.
Dalam kegiatan tersebut Kabupaten Kampar menerima sertifikat elektronik hak pakai sebanyak 24 sertifikat terdiri dari 21 bangunan sekolah, 1 bangunan pendidikan sekolah,1 parkir istana Gunung Sahilan, 1 tanah makam istana Gunung Sahilan yang diterima langsung dari Kepala Kantor Wilayah BPN Provisni Riau yang di tajah oleh Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN). Lebih lanjut berharap momentum peringatan Hari Agraria dan Tata Ruang Nasional 2024 ini semakin mempererat kerjasama serta kolaborasi kinerja antara ATR/BPN Provinsi Riau dengan Kabupaten Kampar.
Selanjutnya, Kepala Kantor Wilayah BPN Provisni Riau Nurhadi Putra.A.Ptnh.MH menyampaikan amanat Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Agus Harimurti Yudhoyono menyebutkan bahwa Hantaru jadi momentum dimulainya pendataan tanah. Lahirnya UU Agraria juga dimaksudkan untuk pemerataan akses tanah dan pembenahan sumber daya alam.
Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) menyebutkan salah satu tujuan dari lahirnya undang-undang Agraria adalah untuk menciptakan asas keadilan. “Tanah harus dikuasai dan dimanfaatkan sebesar besarnya untuk kemakmuran rakyat.
Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Agus Harimurti Yudhoyono mengatakan tema memperingati HANTARU Ke 64 Tahun 2024 ialah “Semangat HANTARU, Pembangunan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas 2045” sejalan dengan semangat Indonesia menuju Indonesia emas 2045.(Advertorial)
Posting Komentar