Budaya Melayu Audisi Bujang Dara 2024 Resmi Dimulai, Siap Lahirkan Duta Wisata Unggul

PEKANBARU, lintasmelayu.com  Pemilihan Bujang Dara Riau 2024 secara resmi digelar. Kegiatan ini diawali proses karantina di Hotel Bono Pekanbaru, pada Rabu 16 Oktober 2024. Acara tahunan yang sangat dinantikan oleh generasi muda ini merupakan bagian dari perhelatan Kenduri Riau 2024.


Pemilihan Bujang dan Dara Riau 2024 bertujuan untuk mencari duta pariwisata yang akan mewakili Provinsi Riau di berbagai kegiatan promosi wisata serta budaya Melayu. Dalam ajang bergengsi ini, melibatkan 24 finalis Bujang Dara. Mereka berasal dari 12 kabupaten/kota di Riau, siap menjalani masa karantina sebelum babak grand final.


Dikatakan, Plh Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Riau, Ade Yudistira, bahwa karantina Bujang Dara akan berlangsung selama empat hari, di mana para finalis akan menjalani berbagai kegiatan pelatihan dan pembekalan.



Setiap peserta akan mendapatkan pembekalan materi terkait pembentukan karakter, public speaking, pengetahuan pariwisata Riau, hingga etika dan tata krama sebagai duta pariwisata. 


"Karantina akan berlangsung selama empat hari. Nanti berakhir di malam grand final pada Sabtu, tanggal 19 Oktober 2024. Semoga kegiatan ini menjadi wadah untuk mencetak putra-putri yang berprestasi, berkarakter dan berbudaya. Di mana nantinya, kami membentuk sosok duta wisata yang kreatif inovatif, percaya diri, berpengalaman, serta berjati diri untuk terus mempromosikan potensi pariwisata dan budaya Riau," katanya, Rabu (16/10/24).


Dijelaskan, program tersebut merupakan upaya Dinas Pariwisata (Dispar) Provinsi Riau dalam membentuk keterampilan yang mumpuni untuk menjadi representasi Pariwisata Riau.



Selain pembekalan dari para ahli, kata Ade, para finalis juga akan diberikan tantangan berupa sesi wawancara, presentasi tentang potensi wisata Riau. Kemudian, praktek langsung dalam menghadapi situasi-situasi yang mungkin mereka temui sebagai duta pariwisata. 


"Dalam masa karantina ini, para peserta finalis mendapatkan berbagai materi dari para narasumber. Adapun yang akan kalian pelajari yaitu seperti wawasan kepariwisataan, kebudayaan Melayu, disiplin, psikologi, kecantikan, public speaking, learning, modeling, dan lain-lain sebagainya," jelasnya.


"Selain itu, ada juga kegiatan yang bersifat studi lapangan dan kegiatan sosial. Hal ini semua ditujukan untuk meningkatkan pemahaman peserta finalis terhadap kondisi di lapangan juga sekaligus terhadap hal-hal yang berikan dengan isu lingkungan dan sosial," lanjutnya.



Sementara, Kabid Pemasaran Dispar Riau, Tengku Riza Triwijaya, menjelaskan, Karantina Bujang Dara Riau 2024 bertujuan mencetak generasi muda yang berprestasi, berkarakter, dan berbudaya. Selain itu, untuk menjadikan duta pariwisata Riau yang kreatif, inovatif, dan mampu mempromosikan potensi wisata serta budaya Melayu secara efektif.


"Duta Pariwisata Riau memiliki peran yang sangat penting dalam mempromosikan destinasi wisata. Melalui ajang Karantina Bujang Dara Riau diharapkan dapat melahirkan sosok-sosok yang mampu menjadi representasi terbaik Provinsi Riau di kancah nasional maupun internasional," sebutnya.


Diungkapkan Riza, melalui berbagai kegiatan pelatihan dan pembekalan, para finalis diharapkan mampu menjadi duta pariwisata yang kompeten dan siap membawa nama harum Provinsi Riau. "Kegiatan ini juga menjadi bukti komitmen Pemerintah Provinsi Riau dalam mengembangkan sektor pariwisata," tandasnya.


Berikut daftar nama finalis Bujang Dara Riau 2024 :

Kabupaten Bengkalis 

Bujang : Michael Oktanio

Dara : Andhia Putri

Kota Dumai

Bujang : Jasrian Maulana

Dara : Raysya Renita Helmi

Kabupaten Indragiri Hilir

Bujang : Padewa Fauzan Badali

Dara : Agri Fina

Kabupaten Indragiri Hulu 

Bujang : Yogi Morega

Dara : Defitra Purtri

Kabupaten Kampar 

Bujang : Deri Wanhar Saputra

Dara : Zuzu Raini

Kepulauan Meranti

Bujang: Abdur Rahman

Dara: Muthia Laila

Kabupaten Kuantan Singingi

Bujang : Gabriel Junio

Dara : Irna Oktasari

Kota Pekanbaru 

Bujang : Nabil Manta Pratama

Dara : Friskhia Hani

Kabupaten Pelalawan

Bujang : Muhammad Rabil Ikram

Dara : Nurul Rizka

Kabupaten Rokan Hilir

Bujang : Afroji Fikron

Dara : Kartika

Kabupaten Rokan Hulu

Bujang : Iwan Dwi Prabowo

Dara : Razwa Rayra Ibrahim

Kabupaten Siak 

Bujang : Muhammad Farhan

Dara : Vina Chantika

(Mediacenter Riau/bib)

Post a Comment

أحدث أقدم